Momentum Hardiknas, Guru dan Pegawai SDN 55 Dara Jadi Pelaksanaan Upacara
Momentum Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2 Mei, yang bertepatan dengan hari Selasa (02/05/2023) Pemerintah Kota (Pemkot) Bima mengelar Upacara Hardiknas di halaman Kantor Walikota Kota Bima dengan menggunakan pakaian adat Bima, begitupun jajaran sekolah melaksanakan upacara hardiknas dimasing-masing -masing-masing satuan pendidikannya.
Seperti SDN 55 Dara, pada upacara rutinitas rutinitasnya selalu bapak/ibu guru dan pegawai yang menjadi pelaksana upacaranya. "Terima kasih bapak/ibu guru dan pegawai hebat milik SDN 55 Dara telah sukses menjadi pelaksana upacara disekolah, mohon maaf saya tidak bisa bersama orang-orang hebat ini, karena saya harus mengikuti pelaksanaan upacara Hardiknas di kantor Walikota Bima," ucap Kepala SDN 55 Dara Asnar Karnilita, S.Pd., SD.
Kata Ibu Asnar, pada momentum Hardiknas ini mari kita wujudkan Merdeka Belajar, mendidik generasi Pelajar Pancasila yang cerdas berkarakter dan membawa Indonesia melompat ke masa depan dengan Pendis yang memerdekakan. "Pelaksanaan puncak Hardiknas ini selaras juga dengan hari pertama masuk sekolah, setelah Libur Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah," tutup Ibu Asnar. (**)