Tujuan Pendidikan Pancasila Bagi Usia Dini Hingga Perguruan Tinggi

Pendidikan  Pancasila  penting diajarkan sejak usia dini hingga jenjang perguruan tinggi. Mengapa seperti itu?

Pancasila adalah ideologi bangsa Indonesia yang nilai-nilainya bisa menjadi pedoman masyarakat dalam berbangsa dan bernegara.

Hal ini karena Pancasila mengandung nilai-nilai kehidupan mendasar yang dapat dijadikan sebagai petunjuk dalam keseharian hidup.

Artikel ini akan membahas tujuan  pendidikan Pancasila  bagi anak usia dini hingga perguruan tinggi.

Tujuan Pendidikan Pancasila  Bagi Anak Usia Dini

Melansir dari  Kompas.com , berikut ini ada beberapa hal tentang pendidikan pancasila yang ditanamkan terhadap siswa dan kegunaannya:

Memiliki iman yang kuat dan akhlak mulia

Salah satu poin penting dalam pendidikan Pancasila adalah beriman dan berakhlak mulia.

Hal itu sejalan dengan Pelajar Pancasila yang digaungkan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek).

Poin iman yang kuat dan berakhlak mulia merupakan nilai yang wajib ditanamkan sekolah.

(***)