Pedang asli Pangeran Diponegoro
Pedang asli Pangeran Diponegoro ditemukan di Museum Bronbeek, Arnhem, Belanda. Pedang tersebut sebelumnya disimpan di Istana Het Loo di Apeldoorn, kota di timur Amsterdam.
Pedang tersebut merupakan klewang yang dimodifikasi dari sajam tradisional mirip gobang. Klewang ini memiliki ciri-ciri sebagai berikut: Pangkal sabelnya tidak tampak seperti senjata lokal (Jawa), Gagangnya khas pedang Angkatan Laut Belanda, Sarungnya buatan Belanda.
Pedang ini memiliki tanda lekukan dan lecet hasil benturan fisik, sehingga diperkirakan digunakan untuk perang masa itu.
(***)