Peletakan Batu Pertama Panggung Kreativitas dan Seni SDN 55 Dara, Dimulai

Kota Bima - Senin (14/03/2023) usai Upacara bendera di SDN 55 Dara Kota Bima, Dewan Pendidikan Kota Bima melakukan peletakan batu pertama pembangunan panggung kreativitas dan seni bagi guru dan siswa.


Panggung yang dibangun dihalaman sekolah tersebut berguna untuk kegiatan pentas dan seni bagi guru dan siswa disekolah setempat. Usai upacara itu, Ketua Dewan Pendidikan Drs. Abdul Aziz, M. Pd diwakili Wakil Ketua Dewan Pendidikan Drs. H. Jamaludin saat itu.


Ibu Asnar Karnilita, S. Pd., SD dalam laporannya menyampaikan, bahwa panggung kreativitas dan seni tersebut dibangun berdasarkan hasil kolaborasi wali murid dan pihak sekolah, katanya.


Jadi, bangunan panggung ini berdiri atas kerjasama pihak sekolah bersama orang tua, bukan bersumber dari dana BOS, karena panggung ini berfungsi untuk kegiatan sekolah maupun kegiatan lainnya, tutupnya. (**)