Tim DAK Dikpora Kota Bima Lakukan PHO Pada Satuan Pendidikan
Kepala Bidang Pendidikan Dasar (Dikdas) Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Kota Bima Muhammad Huamidin, M. Pd didampingi Kasi Sarpras yang juga PPK Dikpora Saipul Akbar, ST didampingi Tim DAK dinas setempat melakukan PHO kepada satuan pendidikan pada Selasa (24/10/2023).
Adapun Satuan Pendidikan tersebut di antaranya Paud Oi fo'o, TK Kemala Bhayangkari, TKN 30 Rabadompu Timur, SDN 20 Rabadompu Timur, SDN 73 Sabali, SDN 76 Toloweri, SMPN 4, SMPN 1, SDN 10, SDN 45, SKB, Kantor Dinas Dikpora Kota Bima.a
Agenda kegiatan tersebut dalam rangka mengumpulkan dan memeriksa hujan es pekerjaan yang sudah di laksanakan di satuan pendidikan yang ada di Kota Bima, terakhir tim DAK melakukan PHO kepada Kantor Dinas Dikpora Kota Bima.
Dalam laporannya pak kabid Dikdas Muhammad Humaidin memaparkan bahwa tujuan dari PHO ini dilaksanakan untuk memastikan pekerjaan fisik dilapangan masih dalam kondisi baik dan terawat, apabila terdapat kerusakan maka masih menjadi tanggung jawab penyedia jasa/pelaksana selama masa pemeliharaan belum berakhir.
Serah Terima Sementara Pekerjaan (Provisional Hand Over-PHO) adalah suatu kegiatan serah terima seluruh pekerjaan yang dilakukan secara resmi dari penyedia jasa kepada arah pekerjaan setelah diteliti terlebih dahulu oleh Panitia Penilai Hasil Pekerjaan.
(***)