Kelas VI-A SDN 55 Dara Pendalaman Mapel IPA Dalam Menghadapi Persiapan Sumatif Akhir Semester

Kota Bima - Pendalaman Mata Pelajaran (Mapel) Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) dengan materi Bagian-Bagian Tumbuhan beserta Fungsinya pada siswa Kelas VI-A dalam rangka persiapan Sumatif Akhir Semester Tahun pelajaran 2022/2023 yang akan diselenggarakan pada tanggal 8 Mei Tahun 2023.



Tumbuhan merupakan salah satu jenis makhluk hidup. Umumnya, tumbuhan terdiri atas akar, batang, daun, bunga, buah, dan biji. Setiap bagian mempunyai fungsi atau kegunaan tertentu.



Coba perhatikan sebatang pohon dari bagian bawah hingga bagian atas! Apa sajakah yang dapat kamu lihat pada pohon tersebut? Untuk mengetahuinya pelajari materi kali ini tentang bagian tumbuhan dan fungsinya.



Akar terdiri atas rambut atau bulu akar dan tudung akar. Bulu akar berfungsi untuk menyerap air dan mineral dari dalam tanah ke tumbuhan. Tudung akar berguna untuk melindungi akar pada saat menembus tanah. (**)